Laka Lantas di Depan Kuburan Cina, 1 Pengendara Tewas

Pseko.id | JAMBI – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Kawasan Jalan Pattimura, depan Kuburan Cina, Kota Jambi, pada Selasa dini hari (5/4).

Satu unit minibus Inova mengalami jungkir balik saat hendak mengelak dari mobil box yang beriringan dari arah Tugu Juang menuju Simpang Rimbo. Akibatnya, pengendara mobil Inova tewas dalam kejadian ini.

Bacaan Lainnya

Kasatlantas Polresta Jambi, Kompol Aulia Rahmad mengatakan bahwa identitas korban meninggal yakni Gayus Alexander Damanik (18).

“Benar, pengendara mobil inova tewas akibat laka tunggal tersebut,” ujar Aulia

Berdasarkan keterangan dari Juan, salah satu pengendara di sekitar lokasi kejadian mengatakan bahwa, kecelakaan itu terjadi sekira pukul 00.15 wib. Nampak Minibus Inova yang datang beriringan dengan mobil box posisi berada di belakang mobil box

“Sesampainya di kawasan Kuburan Cina, mobil box hendak berbelok ke kanan putar balik arah ke Tugu Juang. Sopir Inovanya, mau mengelak ke sebelah kiri mau melaju lurus ke arah Simpang Rimbo diduga dalam keadaan kecepatan tinggi, hilang kendali sehingga terjadilah kecelakaan itu bang,” katanya.

Akibat kecelakaan itu jelas Juan, minibus inova mengalami jungkir balik di tengah jalan. Tampak penyok di bagian body kanan mobil, dan kacanya hampir pecah semuanya.

“Satu orang korban dilarikan ke RS tadi bang, kayaknya mengalami luka berat. Mobilnya sudah dievakuasi oleh petugas dari kepolisian,” Pungkasnya. (*)

Pos terkait